Kutai Timur – Direktur Umum (Dirum) Perumda Air Minum Tirta Tuah Benua Kutai Timur Muhammad Ja’is meminta agar karyawan terus tingkatkan kemampuan diri. Hal ini disampaikannya saat membuat Pelatihan Content Creator di Ruang Rapat, Kantor Pusat Perumdam Kutim, Jl Papa Charlie, Kabo Jaya, Sangatta, Selasa (28/5/2024)
“Di era digital seperti sekarang karyawan harus punya ide cemerlang. Tingkatkan terus pengetahuan diri. Kami top manajeman akan mendukung dan tidak menutupi kalian untuk berkembang,” ujar pria berkacamata ini.
Muhammad Ja’is menambahkan, pelatihan yang digelar merupakan salah satu penerapan misi Perumdam kutim, yaitu meningkatkan sumber daya manusia (sdm) yang profesional beriman, bertaqwa dan sejahtera. Tercatat, sudah 237 karyawan dalam tahun ini yang mengikut serangkaian pelatihan dan diklat dalam upaya pengembangan kapasitas di masing-masing divisi.
“Kami berharap dari Divisi kepegawaian dan atasan langsungnya dapat memberikan masukan terkait pelatihan apa yang dibutuhkan oleh para staf,” pinta pria yang menggemari olahraga catur ini.
Pelatihan Content Creator kali ini diselenggarakan mulai 28 Mei hingga 1 Juni mendatang. Bekerjasama dengan Radio Gema Wana Prima (GWP) Sangatta, para peserta akan mempelajari sejumlah materi. Diantaranya menciptakan ide konten branding, menuliskan skenario serta praktik pengambilan gambar dan shooting.
Direktur Radio GWP Sangatta Rizki Ramadhani berterima kasih kepada Perumdam Kutim atas kepercayaannya mengandeng Radio GWP sebagai Nara Sumber. Dalam pelatihan ini pihaknya akan berusaha mengembangkan potensi rekan-rekan Perumdam Kutim. Khususnya dalam membuat konten digital yang dapat menjadi jembatan antar pelanggan serta masyarakat dengan Perumdam Kutim.
“Kita akan membuat angle yang tepat, yang mampu menjadi alat komunikasi antar Perumdam Kutim dengan masyarakat. (PerumdamKutim)